WahanaNews-Travel | Jepang menghapus sejumlah pembatasan dan membuka kembali pariwisatanya setelah dua tahun lebih menutup diri untuk wisatawan asing .
Sejak 11 Oktober lalu, wisatawan asing bisa mausk kembali ke negeri sakura secara lebih bebas.
Baca Juga:
Dashcam Bongkar Detik-detik Bocah Terpental dari Bus TNI di Tol Jakarta
Pembukaan itu disambut suka cita wisatawan dari berbagai negara yang rindu Jepang, termasuk Jepang.
Sejumlah agen travel online seperti tiket.com dan Traveloka mencatat pemesanan tiket pesawat ke Jepang meningkat setelah negara itu membuka perbatasan.
Meski begitu, ada beberapa hal yang tetap harus dipatuhi oleh wisatawan asing yang ingin masuk Jepang. Berikut ulasannya.
Baca Juga:
Heboh Balita Jatuh dari Bus TNI, Netizen: Kok Bisa Ada Anak di Pintu Darurat?
Tidak ada lagi karantina
Jepang tak lagi menerapkan kewajiban karantina terhadap wisatawan selepas 10 Oktober lalu. Sebelumnya kebijakan karantina berlaku dengan kategorisasi negara 'merah', 'kuning' atau 'biru'.
Turis yang berasal dari negara yang sebelumnya dianggap 'berisiko tinggi' untuk Covid-19 harus lebih lama dikarantina.