Satu cangkir (150 gram) porsi alpukat cincang memiliki 13 gram karbohidrat, 10 di antaranya adalah serat.
Alpukat juga kaya akan asam oleat, sejenis lemak tak jenuh tunggal yang memiliki efek menguntungkan bagi kesehatan.
Baca Juga:
Viral Mantan Polisi di Labuhanbatu Tuding Kapolres Terima Suap, Kasusnya SP3
Studi kecil telah menemukan bahwa alpukat dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL dan trigliserida.
Alpukat juga merupakan sumber vitamin C, folat, dan potasium yang baik.
Meskipun alpukat adalah makanan berkalori cukup tinggi, alpukat juga bermanfaat untuk menjaga berat berat badan.
Baca Juga:
Ridwan Kamil Janji Bereskan Masalah Tempat Ibadah dan Jamin Keadilan Sosial di Jakarta
7. Mentimun
Mentimun juga mengandung karbohidrat rendah dan sangatmenyegarkan.
Satu cangkir (104 gram) mentimun cincang mengandung 4 gram karbohidrat, kurang dari 1 gram di antaranya adalah serat.
Meskipun mentimun tidak terlalu tinggi vitamin atau mineral, mentimun mengandung senyawa yang disebut cucurbitacin E, yang mungkin memiliki efek menguntungkan pada kesehatan.