Pembentukan dan pengembangan jiwa mempercayai ini adalah tujuan pernikahan sehingga setiap individu akan saling belajar untuk percaya dengan pasagnan dan mempraktekkan cinta kasih secara konsisten.
7. Menciptakan Masyarakat Baru Allah
Baca Juga:
Dua Kecamatan ‘Clear’ Rekapitulasi, Ketua KPU Kota Bekasi Klaim Pleno Terbuka Kondusif
Pernikahan dibentuk oleh Allah dengan tujuan supaya tercipta masyarakat baru kepunyaan Allah dan wadah yang digunakan Allah sebagai sarana membuat sejahtera manusia yang sudah ditebus-Nya adalah dengan melalui keluarga.
Allah menghendaki tujuan pernikahan untuk melahirkan keturunan anak-anak tebusan Kristus. Tujuan pernikahan adalah untuk mendidik anak-anak sehingga bisa menjadi anak Tuhan yang tidak hanya patuh pada orangtua, namun juga Bapa.
8. Menjadi Persahabatan
Baca Juga:
Mulai Minggu Ini, Deretan Film Blockbuster Big Movies Platinum GTV Siap Temani Akhir Tahunmu!
Pernikahan juga menjadi persahabatan, kesatuan sosial, dan spiritual. Dengan membangun pernikahan yang dilandasi dengan persahabatan, maka akan jauh lebih kuat jika dibandingkan dengan pernikahan yang dilakukan hanya untuk tujuan seksual semata.
9. Pemutusan dengan Orangtua
Pernikahan memiliki tujuan untuk selalu tetap menghormati orangtua, namun sebagai suami dan istri maka menjadi hal utama dibandingkan dengan orangtua. Seorang suami atau istri tidak lagi mengharapkan bantuan dan dukungan dari orangtua, melainkan harus dilakukan antara pasangan suami dan istri.