Ginjal yang sehat dapat mempertahankan sel darah tetap di dalam tubuh. Akan tetapi, saat filter atau saringan ginjal rusak, sel darah dapat keluar melalui urine.
Selain gejala penyakit ginjal, darah dalam urine juga dapat menjadi tanda penyakit tumor, batu ginjal, atau infeksi.
Baca Juga:
Gelar Naker Expo, Kemnaker Sediakan Puluhan Ribu Lowongan Pekerjaan di Tiga Kota
12. Urine berbusa
Gejala penyakit ginjal selanjutnya adalah urine berbusa. Saat ginjal bermasalah, urine memiliki gelembung berlebihan yang menunjukkan adanya protein dalam urine.
Busa pada urine penderita penyakit ginjal tampak seperti busa. Busa dalam urine mirip dengan kocokan telur karena jenis protein keduanya sama, yakni albumin.
Baca Juga:
Sudinkes Jakarta Barat Ingatkan Rumah Sakit Terus Terapkan Pelayanan Berbasis Hospitality
13. Mata bengkak
Adanya protein dalam urine menunjukkan gejala awal filter ginjal telah rusak. Akibatnya, protein bocor ke dalam urine.
Protein yang seharusnya tersimpan di dalam tubuh menjadi keluar melalui urine, sehingga menyebabkan bengkak di sekitar mata dan wajah.