Bahkan, kata dia, ke depan akan membuat fasilitas Camp Ground untuk pengunjung yang ingin menikmati sunrise.
"Karena operasional jamnya, pukul 09.00 WIB hingga pukul 17.00 WIB, nanti kami juga akan membuka reservasi bagi pengunjung agar bisa menikmati sunrise dari mulai Subuh," kata Andre.
Baca Juga:
BPBD Catat 10 Rumah Warga di Rancaekek Rusak Akibat Tornado
Bagi masyarakat yang ingin berkunjung ke Nimo Highland nantinya bisa memesan tiket secara on the spot dengan harga Rp35 ribu untuk dewasa dan Rp25 ribu untuk anak-anak saat weekend.
"Kalau weekday, Rp30 ribu untuk dewasa dan Rp20 ribu untuk anak-anak. Itu include sama snack dan wahahna ontang-anting untuk mengangkut pengunjung dar shelter bawah ke shelter atas dengan jarak 400 meter," imbuhnya.
Bagi masyarakat yang ingin mengunjungi Nimo Highland bisa mengakses jalan menuju Banjaran dengan arah Pangalengan.
Baca Juga:
Pusaran Angin Kencang di Rancaekek Kabupaten Bandung Ternyata Tornado
Saat sampai dibunderan Kecamatan Pangalengan, pengunjung bisa belok kiri ke arah Gunung Nini atau perkebunan teh Malabar. [jat]