Kementerian Investasi/BKPM memberikan pelayanan gratis untuk penerbitan Nomor Induk Berusaha (NIB) secara online dalam Expo UMKM yang merupakan rangkaian dari perhelatan Hari Nusantara 2022 di Wakatobi.
"Dalam Expo UMKM ini, kami mempersilakan masyarakat Wakatobi dan Sultra secara umum datang ke stan Kementerian Investasi BKPM untuk diterbitkan NIB-nya,” kata Deputi Bidang Promosi Penanaman Modal Kementerian Investasi BKPM, Nurul Ichwan.
Baca Juga:
Kalimantan Selatan Tuan Rumah, Ini Arti dan Makna Logo Resmi HPN 2025
NIB menjadi identitas yang wajib dimiliki oleh pelaku usaha, dan menjadi penanda usaha bankable untuk mendapatkan pinjaman modal dari perbankan.
Selain berfungsi sebagai identitas usaha, NIB juga sekaligus berlaku sebagai Tanda Daftar Perusahaan (TDP), Angka Pengenal Impor (API), Akses Kepabeanan.
"Terutama jika pemilik usaha melakukan kegiatan ekspor maupun impor, artinya dengan NIB, pemilik usaha tidak lagi perlu mengurus tiga persyaratan izin usaha tersebut. Masa berlaku dari NIB adalah selama para pelaku usaha menjalankan usahanya tersebut," kata Nurul Ichwan.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
Untuk proses pembuatan NIB gratis tidak dipungut biaya apapun, jadi para pelaku usaha tidak perlu repot dan khawatir lagi dalam membuat dokumen legalitas usaha.
Hingga Juli 2022, Kementerian Investasi/Badan Koordinasi Penanaman Modal atau BPKM telah menerbitkan sebanyak 1.552.994 Nomor Induk Berusaha (NIB) melalui sistem Online Single Submission di seluruh wilayah Indonesia. Mayoritas penerima NIB adalah pelaku Usaha Kecil dan Mikro (UKM).
Acara puncak Hari Nusantara 2022 dilaksanakan di Marina Togo Mowondo, Wanci, Kabupaten Wakatobi, Sulawesi Tenggara. Hari Nusantara 2022 mengangkat tema mengenai “Peningkatan Ekonomi Maritim melalui Kolaborasi Investasi Berkelanjutan untuk Indonesia Bangkit Lebih Kuat,”.