Fisuelri.id | Mencintai orang lain lebih gampang dilakukan daripada mencintai diri sendiri.
Hal ini lantaran sangat sulit rasanya ketika menerima kenyataan mengenai kekurangan diri sendiri.
Baca Juga:
Manfaat Self Reward yang Jarang Disadari, Jangan Anggap Sepele!
Belum lagi rasa insecure datang ketika melihat teman dan sekeliling kita yang terlihat sempurna menurut kita. Otomatis kita akan semakin sulit untuk menyayangi diri sendiri.
Padahal jika kita mampu mencintai diri sendiri, hidup kita jauh lebih menyenangkan dan lebih bahagia.
Tidak hanya itu, bahkan kita akan menjadi lebih mudah menjalani hari-hari karena rasa syukur terhadap diri kita.
Baca Juga:
Orangtua Harus Tahu, Ini Cara Menemukan Hobi dan Mengeksplorasi Bakat Anak
Ingat, jika kamu mencintai dirimu terlebih dahulu, maka kamu juga akan lebih gampang mencintai orang lain karena kamu akan memandang dirinya dari segi positif dan lebih menghargai keberadaannya.
Tidak hanya itu saja manfaat mencintai diri sendiri, tetapi jika kamu sedang terkena masalah misalnya putus dari pasanganmu, kamu akan lebih cepat move on karena sadar bahwa dirimu terlalu berharga untuk meratapi kepergian orang yang menyakiti dirimu.
Nah, jika kamu ingin mencintai dirimu sendiri, kamu bisa mengikuti cara-cara di bawah ini: