Berdasarkan hasil penelitian dari PubMed Central disebutkan bahwa anemia terjadi apabila sel darah merah dalam tubuh lebih sedikit dari jumlah normal pada umumnya.
Bila kamu mengalami anemia, maka suplai oksigen dan darah tidak dapat dipenuhi oleh tubuh sehingga membuat badan kita merasa pusing.
Baca Juga:
Ketua MPR Bamsoet: Diabetes, Penyakit yang Sangat Ditakuti di Indonesia dan Dunia
Jangan pernah anggap sepele anemia, ya karena tanpa penanganan yang baik penderita anemia dapat mengalami kematian mendadak.
5. Meningitis
Meningitis atau radang selaput otak merupakan peradangan yang terjadi pada meningen (lapisan pelindung yang menyelimuti otak dan juga tulang belakang).
Baca Juga:
Hindari, Ini Sederet Makanan yang Bisa Picu Kambuhnya Vertigo
Salah satu gejala awal meningitis adalah merasakan pusing. Pusing yang dialami terasa sakit dan tak berkesudahan disertai beberapa gejala lain yang mirip sekali dengan penyakit flu seperti demam.
Mengutip laman webmd, faktor jadi pemicu terjadinya meningitis adalah infeksi karena kuman, penyakit kanker, lupus, atau efek samping obat-obatan.
Bila kamu merasakan pusing yang tak berkesudahan sebaiknya langsung melakukan pemeriksaan, ya sebelum kondisi yang kamu alami semakin parah.