Pada saat berkemah jangan lupa untuk membakar ikan hasil tangkapan dari memancing di laut.
Selama berada di pantai tak lengkap rasanya jika tidak memotret pemandangan di tepi pantai. Air lautnya yang jernih serta pasirnya yang putih dengan nyiur pohon kelapa membuat foto terlihat menawan.
Baca Juga:
Patroli Personel Sat Samapta Polresta di Pantai Pasir Putih dan Mesjid Raya
Lokasi yang cocok untuk memotret pemandangan yaitu di atas bukit. Tidak hanya memotret pemandangan, pengunjung juga bisa berswafoto bersama teman atau keluarga.
Fasilitas Di Pantai Nirwana
Di Pantai Nirwana tersedia beberapa fasilitas penunjang, seperti kamar mandi bilas dan beberapa gazebo untuk bersantai, serta penyewaan perahu. Fasilitas lain seperti toilet, musala, kafetaria, area bermain anak, dan tempat parkir.
Baca Juga:
Danramil Aradide Jadi Korban Pembantaian Keji OPM, TNI: Pelanggaran HAM Berat!
Lokasi Pantai Nirwana
Pantai Nirwana berlokasi di Jalan Raya Padang-Painan, Teluk Bayur, Padang Selatan, Kota Padang, Sumatera Barat. Area pantai ini terletak dekat dengan Pelabuhan Teluk Bayur yang sangat terkenal sehingga mudah ditemukan.
Jika berangkat dari pusat Kota Padang, pengunjung harus berkendara sejauh 14 kilometer. Agar tidak tersasar, gunakan Google Map sebagai penunjuk arah jalan. [jat]