Setelah food court, pengunjung disediakan tempat duduk yang terdapat rangkai besi menyerupai sangkar, selanjutnya ada jembatan dan terakhir ada bangunan kastil dengan posisi yang strategis menghadap ke jalan raya.
Setiap sudut wisata ini memilik beberapa spot foto Instagramable, selain bangun yang megah dan indah juga dihiasi gunung Tangkuban Parahu dan hamparan teh yang menghijau.
Baca Juga:
Pemkab Lebak Targetkan Zero New Stunting untuk Persiapkan Generasi Emas 2045
Tiket masuk ke tempat wisata ini mulai dari Rp 25.000 pada hari kerja, serta mulai dari Rp 30.000 saat akhir pekan dan libur nasional.
"Awalnya hanya lewat aja, penasaran jadi sekarang sengaja datang ke sini. Tempatnya bagus banyak tempat buat foto. Bangunannya juga keren," ujar Nandi pengunjung asal Garut
Hal serupa diungkapkan Yolanda pengunjung asal Tangerang, ia yang sudah datang lima kali ke tempat ini dan tidak pernah bosan.
Baca Juga:
Bea cukai Gelar FGD, Peluang dan Tantangan Pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Sorong
"Saya udah lima kali, jadi kalo ada kegiatan di Bandung saya arahkan ke sini. Saya suka banget dengan wisata alam jadi ini cocok banget lokasinya. Keren tempatnya," ucap Yolanda didampingi rombongannya.
Wisatawan dari luar kota diarahkan untuk melalui Jalan Tol Cikopo-Palimanan (Cipali), lalu keluar melalui Gerbang Tol Subang.
Jarak dari Gerbang Tol Subang menuju Florawisata D'Castello sekitar 30 kilometer, dengan waktu tempuh kira-kira satu jam 30 menit. [jat]