"Pemerintah terus memperkuat industri pariwisata dan ekonomi kreatif, salah satunya melalui program PEN," kata Luhut.
Beberapa di antaranya dengan meningkatkan fasilitas kesehatan di 5 destinasi wisata super prioritas. Lalu memberikan stimulus dalam program Gerakan Nasional Bangga Buatan Indonesia dengan memberikan voucher diskon bagi pelaku usaha sektor ekonomi kreatif di bidang fesyen, kriya dan kuliner. Termasuk juga stimulus bagi pelaku kreatif perfilman di Tanah Air.
Baca Juga:
Menparekraf Harap Fasilitas Bertaraf Internasional di Labuan Bajo Dongkrak Wisatawan
Luhut meminta berbagai program untuk pemulihan sektor pariwisata dengan kerja sama dengan terintegrasi dan holistik.
"Mari kita lakukan ini semua dengan ikhlas, dengan satu padu, dengan bekerjasama dan kita semua bekerja secara terintegrasi, holistik dan berbuahlah sesuatu yang bermanfaat buat negeri yang kita cintai ini," tandasnya. [rin]