Pot tanaman harus memiliki kedalaman setidaknya 12 inci dan lebar 12 hingga 24 inci di bagian atas. Pastikan memiliki lubang di bagian bawah untuk memberikan drainase yang baik.
Varietas bit kecil, sangat baik ditanam di dalam pot.
Baca Juga:
Dalam Rangka Hari Lahir Kejaksaan RI Ke-80, Kejari Toba Bagikan 2 Ribu Bibit Tanaman
Manfaat buah bit untuk kesehatan
Dikutip dari Healthline, buah bit memiliki banyak manfaat untuk kesehatan. Buah bit mengandung banyak nutrisi penting yang dibutuhkan tubuh.
Buah bit adalah sumber serat, folat (vitamin B9), mangan, potasium, zat besi, dan vitamin C. Buah bit dan jus bit telah dikaitkan dengan banyak manfaat kesehatan, termasuk meningkatkan aliran darah, menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan kinerja olahraga.
Baca Juga:
Segar dan Sehat, Hasil Buruan SAE Taruna 08 Panen Selada Hijau Capai 92,07 Kilogram
Banyak dari manfaat ini karena kandungan nitrat anorganiknya yang tinggi. [jat]