Health.WahanaNews.co | Psophocarpus tetragonolobus atau yang lebih dikenal dengan nama kecipir, adalah salah satu jenis sayuran hijau dengan kandungan gizi yang lengkap dan beragam.
Karena dari mulai bagian daun, batang, bunga, dan tentu saja buahnya dapat dikonsumsi dan dimanfaatkan.
Baca Juga:
Daun Talas: Sayuran Tradisional Penuh Khasiat yang Tak Boleh Diremehkan
Tanaman yang banyak didapati di Asia Tenggara ini terkenal sudah banyak dimanfaatkan sebagai olahan penganan semisal untuk lalap, pecal, ataupun urap.
Bahkan daun kecipir sendiri juga sering dimanfaatkan sebagai obat tradisional untuk mengobati mata bengkak, sakit telinga dan obat bisul.
Dalam 100 gram kecipir terdapat juga kandungan nutrisi seperti, Energi, Protein, Lemak, Karbohidrat, Serat, Beta-karoten, dan beberapa vitamin serta mineral.
Baca Juga:
Mirabilis Jalapa, Si Cantik dari Tropis yang Bisa Obati Amandel hingga Keputihan
Dirangkum dari sehatq dan hellosehat, berikut 5 manfaat kecipir bagi kesehatan tubuh.
1. Menjaga pencernaan
Kandungan berbagai macam gula dalam kecipir seperti fruktosa, sukrosa, dan galaktosa ternyata beberapa merupakan karbohidrat kompleks yang berserat tinggi, yang dapat membantu menguraikan makanan di dalam saluran pencernaan.