Martabat.WahanaNews.co | Mantan panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Wilayah Pasee, Sofyan Dawood terlihat berada dalam satu mobil dengan Mayjen (Purn) Achmad Marzuki usai dilantik sebagai Penjabat Gubernur Aceh hari ini, Rabu (6/7).
Melansir CNNIndonesia.com, usai prosesi pelantikan Marzuki sempat beristirahat di ruang VIP DPR Aceh. Setelah itu ia keluar ruangan dan menuju mobil dinas.
Baca Juga:
Penanganan Imigran Rohingya, Pj Gubernur Aceh Koordinasikan dengan UNHCR
Di sana ia juga berkomunikasi dengan Pangdam Iskandar Muda sebelum memasuki mobil dinas sedan jenis Marcedes Benz S350.
Saat Marzuki hendak meninggalkan gedung DPRA, terlihat mantan panglima Gerakan Aceh Merdeka (GAM) Wilayah Pasee, Sofyan Dawood ikut memasuki mobil.
Mereka yang berada dalam satu mobil meninggalkan DPR Aceh dengan kawalan petugas kepolisian.
Baca Juga:
Pj Gubernur Aceh Minta Masyarakat untuk Bersabar Terkait Kedatangan Imigran Rohingya
Sofyan Dawood diketahui pernah memimpin tim sukses Irwandi Yusuf hingga mengantarkannya menjadi Gubernur Aceh.
Sofyan Dawood juga salah satu mantan petinggi GAM yang mendukung Joko Widodo saat pemilu 2019 di Aceh, dia mengemban jabatan sebagai Koordinator Komunitas Aceh Jokowi-Ma'ruf Amin Kuat (Kajak).
Koalisi Masyarakat Sipil mengkritik langkah pemerintah pusat yang menunjuk Mayjen Purn. Achmad Marzuki sebagai penjabat gubernur Aceh.