Politeknik Maritim Eka Utama telah menjalin kerjasama dengan dunia insdutri. Karena khusus untuk prodi D4 Transportasi Laut pihaknya menerapkan enrichment program atau program 3+1 yang menjadi unggulan.
"Jadi kuliah itu hanya 3 tahun dan 1 tahunnya magang di insdutri. Biasanya magang hanya beberapa bulan, mahasiswa kami dirancang untuk magang selama 1 tahun kegiatan yang mereka lakukan sudah diakui bagian dari SKS yang ditempuh," ujarnya.
Baca Juga:
Pertama di Jabar: Kejari Bandung Ajukan Pencabutan Status Ayah Pelaku Kekerasan
Arief menambahkan pihaknya membuka peluang beasiswa bagi calon mahasiswa berprestasi, serta putra-putri dari TNI dan Polri. Pada tahap awal penerimaan mahasiswa baru ini target jumlah mahasiswa mencapai 300-500 taruna taruni.
Penerimaan mahasiswa baru dibuka untuk calon mahasiswa di seluruh Indonesia. Jangan khawatir bagi calon mahasiswa yang dari luar kota, karena Politeknik Maritim Eka Utama menyediakan asrama untuk para taruna dan taruni. [jat]