Jurnalmaritim.id | Kapal multiguna "Mogami" yakni kelas kapal perang yang sarat dengan rudal dan sistem lainnya.
Kapal yang dibangun oleh Jepang pada tahun 2019 ini digunakan untuk berpatroli di perairan Laut China Timur dan Indo-Pasifik.
Baca Juga:
Diam-diam Bela Iran, Rusia Kerahkan Kapal dengan Rudal Supersonik
Seperti yang diketahui, China dan Rusia sedang meningkatkan frekuensi pengiriman kapal perangnya ke perairan sekitar Jepang.
Dalam hal ini, Jepang juga menaruh kepercayaan pada frigatmultimisi untuk menghadapi ancaman dari negara tetangga.
Dilansir dari Defence Security Asia, biaya masing-masing kapal diperkirakan mencapai 346 juta dollar AS.
Baca Juga:
TNI Kerahkan Kapal Perang Bikin Kocar-Kacir Pasukan Musuh
Pemerintah Jepang juga berencana untuk membangun 22 fregat kelas Mogami yang juga dikenal sebagai "30FFM" dan "30DX".
Sepuluh dari kapal perang tersebut direncanakan akan dibangun antara 2019 dan 2023 di bawah Program Pertahanan Jangka Menengah (MTDF) pemerintah Jepang.
Pada tahun 2032, Tokyo mengharapkan semua 22 fregat kuat yang dibangun oleh Mitsubishi Heavy Industries (MHI) dan Mitsui siap menghadapi kapal "musuh".