Kalau makanan tidak cukup tentu hidup bisa sengsara dan akhirnya bisa saja frustasi dalam menjalani kehidupan.
Cukup di sini bukan berarti malah berfoya-foya untuk terus membeli makanan walau bukan lagi kebutuhan demi hanya memenuhi keinginan semata.
Baca Juga:
Bawaslu Sibolga: Penangkapan TS Sudah Memenuhi Syarat
Jelas kondisi itu juga tidak bisa dikatakan sejahtera. Tetapi hidup sejahtera jika mampu merasakan yang namanya kecukupan.
2. Punya atap untuk bernaung
Punya atap untuk bernaung maksudnya memiliki tempat tinggal yang bisa ditempati bersama keluarga setiap harinya.
Baca Juga:
Kades Muara Sibuntuon Tapteng Diduga Palsukan Persyaratan Perangkat Desa
Tempat tinggal mestinya bisa memberikan kenyamanan dan mampu merasakan kebahagiaan bersama keluarga.
Meskipun belum memiliki tempat tinggal milik sendiri tetapi setidaknya tidak tinggal di jalanan.
Namun bagi orang yang sejahtera sejatinya memang harus mempunyai rumah sendiri supaya tidak diiringi terus untuk membayar tagihan kontrakan.