Berkatnews.id | Salatiga disebutkan menjadi daerah/kota dengan skor toleransi tertinggi di Indonesia, di atas Singkawang dan Manado.
Hasil tersebut merupakan laporan Indeks Kota Toleran 2020 yang dirilis oleh Setara Institute.
Baca Juga:
Muhaimin Iskandar Kritik Salam Dua Jari Jokowi dan Iriana dari Mobil Presiden
Dalam laporan itu terdapat 10 kota dengan skor toleransi tertinggi. Berikut perinciannya:
Salatiga (skor 6,717), Singkawang (6,450), Manado (6,200), Tomohon (6,183), Kupang (6,037), Surabaya (6,033), Ambon (5,733), Kediri (5,583), Sukabumi (5,546), dan Bekasi (5,530).
Setara Institute diketahui merupakan lembaga independen yang fokus pada demokrasi, hak asasi, dan keberagaman.
Baca Juga:
Jokowi Minta Pelayanan Kesehatan di RSUD Salatiga Terus Diperbaiki
Lantas, apa yang menjadi indikator toleransi tertinggi?
Direktur Riset Setara Institute Halili Hasan mengatakan, indeks ini dibuat dengan dasar bahwa semua masyarakat Indonesia memiliki sifat toleran.
"Indeks Kota Toleran itu didasari keyakinan bahwa masyarakat Indonesia itu toleran, tinggal yang membedakan satu kota dengan yang lain itu mengenai tata kelola," ujar Halili, Selasa (2/3/2021).