Meski telah lama dijinakkan, kucing masih memiliki naluri berburu yang terampil.
Jadi, sebatang pohon yang penuh dengan telur, burung, atau makhluk tak dikenal bisa memancing rasa berburunya.
Baca Juga:
Kalimantan Selatan Tuan Rumah, Ini Arti dan Makna Logo Resmi HPN 2025
Tidak hanya itu, kucing uga suka bermain dengan mangsanya. Itu sebabnya ketika anda menggunakan mainan bulu atau mainan kecil yang mencicit, kucing akan menyempurnakan naluri berburunya. Kucing peliharaan akan meniru perburuan dan bisa bermain dengan mangsanya.
Suka memanjat hal tinggi
Selanjunya, penyebab kucing merusak pohon Natal adalah suka memanjat hal tinggi.
Baca Juga:
Pemkab Dairi Siap Dukung Gugus Tugas Polri Sukseskan Ketahanan Pangan
Memanjat adalah sesuatu yang disukai kucing dan melakukannya sebagian untuk merasa aman.
Semakin tinggi memanjat, semakin aman perasaan kucing karena dapat mengawasi semuanya dan terhindar dari bahaya.
Tak heran, kucing pun akan bersemangat memanjat pohon Natal dan bermain di sana, yang akhirnya merusaknya.