Pembiayaan UMKM Brand Modest Fashion
Tahun sebelumnya, BSI juga sudah punya program terdahulu. Program ini berupa pemberian bantuan pembiayaan modal kerja dan investasi kepada UMKM khusus yang bergerak dalam bidang modest fashion.
Baca Juga:
UMKM Jatim Berhasil Ekspor Perdana Gerabah Inovatif ke Jepang
Program ini bernama Modest Fashion Founders Fund 2021. Hal ini diselenggarakan dalam rangka dukungan BSI khususnya pada industri kreatif brand modest fashion sebagai industri halal fashion. BSI berperan memberikan pembiayaan pada UMKM brand modest fashion yang dinilai memiliki potensi dan telah memenuhi syarat untuk menerima bantuan modal.
Masih banyak lagi program yang diselenggarakan oleh BSI. Semua ini demi membuat UMKM 'naik kelas', melek digital, sehingga bisa kembali menopang perekonomian Indonesia yang sempat terpuruk akibat pandemi.
Bagaimanapun, UMKM negeri ini adalah tulang punggung. Apabila UMKM-nya meningkat, perekonomian negeri pun akan lebih cepat pulih.[zbr]