WahanaTravel.co | Meski inovasi kuliner saat ini terus berkembang, tidak ada salahnya untuk kembali mencicipi cita rasa klasik dari berbagai jajanan tradisional.
Keberadaan mungkin sudah tak sepopuler dulu, namun jika kamu berkunjung ke pasar, tidak sulit untuk menemukan aneka jajanan klasik ini.
Baca Juga:
YLKI Desak Regulasi Wajib, Konsumen Harus Tahu Bahaya Lemak Trans di Makanan
Memang zaman terus berkembang, namun jajanan tradisional selalu memiliki keunikannya untuk kita kenang, baik dari cerita yang melatarbelakangi, maupun cita rasanya yang khas. Berikut 5 jajanan tradisional yang wajib dicoba!
1. Mendut
Jajanan ini berbentuk bulat, dan memiliki tekstur kenyal karena terbuat dari tepung ketan. Isiannya berupa kelapa parut yang dimasak dengan campuran gula merah. Mendut memiliki beragam variasi warna yang menarik pandangan mata.
Baca Juga:
BPOM Perkenalkan Regulasi Baru untuk Jamin Keamanan Konsumen Daring
Selain tampilannya yang cantik, rasanya pun tak perlu diragukan. Perpaduan manis dari isian mendut, bercampur gurihnya kuah santan mungkin akan membuat kita sulit untuk melupakan jajanan satu ini
2. Klepon
Pasti kamu sudah tidak asing dengan jajanan satu ini. Atau bisa jadi ini jajanan favoritmu semasa kecil? Teksturnya yang kenyal, dan sensasi letupan gula merah cair yang memenuhi mulut ketika mengunyahnya, menjadikan jajanan ini favorit banyak orang, terutama bagi anak-anak.
3. Dadar gulung
Jajanan ini dikenal dengan tampilannya yang cantik dan aromanya yang harum. Selain itu rasanya pun tak kalah lezat dengan jajanan-jajanan yang lain.
Kamu akan merasakan kombinasi rasa gurih dari kulit dadar gulung, dan rasa manis dari kelapa parut yang bercampur gula merah sebagai isiannya.
4. Sawut singkong
Kini tak banyak yang menjajakan makanan ini. Sawut singkong terbuat dari singkong yang diparut kemudian dikukus dengan campuran gula merah, dan disajikan bersama kelapa parut.
Jika kamu ingin menikmati jajanan ini, kamu bisa membelinya di pasar-pasar tradisional. Atau kamu juga bisa memasaknya sendiri, bahan-bahannya sederhana dan caranya pun cukup mudah.
5. Nagasari
Kue nagasari masih cukup populer hingga saat ini. Makanan ini biasa disajikan saat acara-acara tertentu ataupun acara adat.
Kue nagasari memiliki tekstur yang lembut dan cenderung lengket ketika dikunyah. Kue ini biasa dipadukan dengan pisang yang menjadi isiannya. Selain itu kue ini juga memiliki aroma harum yang berasal dari daun pandan.
Meski sudah tak banyak yang menjajakan makanan ini, bagi yang mau bisa menemuinya di beberapa pasar tradisional.
Nah itulah beberapa jajanan tradisional yang wajib dicoba. Selain memiliki keunikannya masing-masing, jajanan tradisional mempunyai cita rasa khas yang akan selalu dikenang. [jat]