Persona.WahanaNews.co | Nama Hendy Setiono kian dikenal, usai pengusaha asal Surabaya ini menjadi pelopor bisnis kebab di Indonesia.
Sebagai pendiri dari Kebab Turki Baba Rafi yang bermula dari sebuah gerobak kaki lima hingga sukses membuka cabang di berbagai negara, tak heran jika sosoknya menyita perhatian publik. Bahkan, diketahui Hendy Setiono juga berhasil mengembangkan bisnis F&B dan bermitra bersama publik fitur tanah air, seperti Edho Zell hingga Jerome Polin.
Baca Juga:
Kemenparekraf Gelar Uji Petik PMK3I Tentukan Subsektor Ekraf Unggulan Kota Pontianak
Lantas, seperti apa sosok dan perjalanan karier dari Hendy Setiono ini? Berikut ulasan Bisnis selengkapnya.
Pria kelahiran 1984 ini diketahui sempat menjalani studinya di Institut Teknologi Sepuluh November Surabaya. Meskipun saat itu usianya masih sangat muda, namun sepak terjang dalam dunia bisnis tidak bisa diragukan lagi.
“Saat itu umur 19 tahun, saya mendirikan bisnis kebab dengan nama baba rafi. Perlu diketahui, bahwa orang tua saya bukanlah pengusaha, hanya karyawan yang bekerja di perusahaan Timur Tengah di Qatar,” ungkap Hendy dilansir dari kanal Youtube Success Before 30, Senin (26/12/2022).
Baca Juga:
Perdana di Kota Bandung, Kolaborasi RamenYA Reserve X SushiYA Siap Manjakan Lidah Pecinta Kuliner
Dia mengungkapkan ide bisnis kebab itu mulai muncul saat dirinya berlibur ke Timur Tengah untuk mengunjungi orang tuanya yang menetap di Qatar. Di sana, dia menjumpai banyak penjual kebab.
Saat itulah Hendy melihat kuliner kebab ini menjadi salah satu peluang usaha yang unik dan baru jika dibawa ke Indonesia dan memilih untuk serius dengan ide jualan kebabnya.
“Jadi sela-sela waktu kuliah, saya bolos, berjualan. Untuk tambah uang saku lah saat itu. Awal merintis, garasi rumah masih jadi tempat menaruh bahan baku, tapi karena enjoy dengan prosesnya. Semua dinikmati, dan dari sana saya ingin kian mendalami bisnis ini,” jelasnya.