“Kalau dipasang tidak pas dengan lifting point, mobil akan cenderung mudah tidak stabil, karena beban mobil tidak terbagi dengan rata antara depan dan belakang,” ucap Mukti.
Dia juga mengatakan dampak lainnya, bila pemasangan kaki lift tidak sesuai pada lifting point.
Baca Juga:
Polri: Pelaku ODOL Bisa Dipidana, Tak Hanya Sopir
“Selain itu, area lain yang bukan dikhususkan untuk titik stimbang, materialnya tidak terjamin kokoh, jadi bisa saja bikin penyok bentuk rangka,” ucap Mukti. Jadi, pembuatan coakan pada bawah rangka tersebut bukan tanpa sebab, melainkan menjadi tanda titik tengah kendaraan. [afs]