Kemudian, pada hari kedua, peserta juga diajak untuk bermain gebuk bantal dan tarik tambang, di mana dalam permainan ini dibutuhkan kekompakan sebuah tim. Hal tersebut, bertujuan untuk saling mengakrabkan sesama anggota Forwot, dan memumpuk rasa guyub antara satu dan lainnya.
“Alhamdullilah, tahun ini kami kembali bisa mengadakan touring sebagai agenda tahunan Forwot. Meskipun masih dalam kondisi pandemi yang terjadi, acara ini berjalan cukup baik. Semoga, acara touring ini, bisa menjadi wadah para untuk menimba ilmu, sekaligus menjalin silaturahmi antaranggota Forwot,” tukas Indra Prabowo selaku Ketua Umum Forwot.
Baca Juga:
Sertu Riza Divonis 10 Bulan Penjara atas Penganiayaan Pelajar SMP Medan hingga Tewas
Berbagai kegiatan positif dari touring Forwot selama dua hari ini, tidak lepas dari dukungan berbagai sponsor.
Seperti PT Honda Prospect Motor (HPM), PT Piaggio Indonesia, Sevent Events, PT Isuzu Astra Motor Indonesia (IAMI), PT Gajah Tunggal (GT Radial & IRC), PT Astra Honda Motor (AHM), Federal Oil, Asuransi Astra, FIFGroup, RSV Helmet, Scooter VIP, RC Motogarage, Rabbit and Wheels dan Nutens. [afs]