Health.WahanaNews.co | Rutin olahraga adalah salah satu cara untuk menjaga kesehatan tubuh. Namun, terkadang ada beberapa kebiasaan olahraga yang justru bisa merusak kesehatan.
Menurut StudyFinds, sebuah penelitian di Jepang mengungkapkan bahwa berolahraga terlalu banyak setiap hari justru mengganggu kesehatan, dan mempersingkat hidup Anda.
Baca Juga:
7 Masalah Kesehatan Ketika Terlalu Banyak Minum Kopi, Salah Satunya Muncul Rasa Cemas
Oleh karena itu, rutinitas olahraga memang tidak bisa dilakukan dengan sembarangan. Banyak ahli kesehatan menyarankan kita untuk berolahraga minimal dua hingga tiga kali seminggu u sambil berfokus pada peningkatan kinerja Anda setiap minggu.
Konsistensi adalah kunci untuk tetap fit. Namun, ada beberapa kebiasaan olahraga yang justru bisa merusak kesehatan.
Kesalahan olahraga
Baca Juga:
Ini Tips Cara Berhenti Merokok dari Berbagai Kalangan
Berikut kesalahan dalam rutinitas olahraga yang bisa merusak kesehatan:
1. Mengabaikan olahraga kardio intensitas rendah
Meskipun latihan kekuatan dan melakukan kardio gaya HIIT sangat bagus untuk membangun otot dan membakar lemak, banyak orang yang mengabaikan manfaat olahraga kardio, terutama kardio intensitas rendah.