Berada di Jalan Parangtritis, Sewon, Bantul, Yogyakarta, Desa Wisata Tembi mengandalkan suasana khas pedesaan dengan kekentalan budaya. Hal ini terlihat jelas dari sejumlah bangunan yang berbentuk Limasan.
Seperti namanya, rumah adat Limasan memiliki atap berbentuk limas. Sementara itu, bangunan rumah ini berbentuk persegi seperti rumah pada umumnya. Bagi masyarakat Jawa, rumah Limasan menunjukkan bahwa pemilik rumah tersebut memiliki strata sosial tinggi.
Baca Juga:
Awal Desember 2023, Kasus COVID-19 Melonjak di Bali
Selain menemui deretan rumah berbentuk Limasan, wisatawan juga akan diajak untuk merasakan kehidupan dan budaya masyarakat Desa Tembi.
Salah satunya, wisatawan akan diajak untuk belajar membuat peralatan dapur dari tanah liat atau gerabah yang langsung dipandu para perajin.
Selain itu, ada juga praktik membuat memedi manuk atau hantu sawah dengan menggunakan jerami sebagai bahan dasarnya. Adapun hantu sawah biasa dipasang petani untuk menakut-nakuti burung saat bulir padi mulai berisi.
Baca Juga:
Wamenparekraf Tinjau Penginapan di Yogyakarta
Kemudian, wisatawan juga bisa belajar bercocok tanam secara tradisional, mengikuti lomba menangkap bebek, bersepeda, dan bermain gamelan.
3. Desa Wisata Nglanggeran