Krtnews.id | Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 Jusuf Kalla atau akrab disapa JK mengatakan, bisnis listrik merupakan investasi jangka panjang, karena teknologinya yang masih bisa lama digunakan.
Adapun hal ini disampaikannya dalam peresmian pembanguan PLTA Poso Energy 515 MW dan PLTA Malea Energy 90 MW di Kabupaten Poso, Sulawesi Tengah, pada Jumat 25 Januari 2022.
Baca Juga:
Indonesia Menuju Kemandirian Energi, Prabowo Resmikan 37 Proyek Strategis Ketenagalistrikan
"Saya bertanya ke adik saya, apa bisnis yang teknologinya bisa jangka panjang? Dijawabnya listrik, listrik selama 100 tahun belum ada listrik wireless tetap ada kabel, transmisi, turbin, generator tetap itu selama 100 tahun," kata JK seperti dikutip dari siaran Youtube Sekretariat Presiden, Sabtu (26/2/2022).
Dia melanjutkan, Poso adalah lokasi strategis proyenya karena adanya potensi air sungai berlimpah yang terbuang ke laut begitu saja. JK pun memutuskan untuk membuat proyek pembangkit bikin listrik tenaga air yang memanfaatkan hal itu.
"Run of river, ada dua macam PLTA, ada dengan bendungan ada run of river, ini (PLTA Poso) dari sungai langsung tidak ada bendung yang besar karena (buat bendungan) itu sulit, ada masyarakat yang bernegosiasi. Karena itu kita memaka run of river," jelas JK.
Baca Juga:
Pasokan Listrik EBT Terus Bertambah, PLN Bakal Operasikan PLTA Jatigede 110 MW
JK menyinggung konsep yang dibuatnya bisa dieksekusi di luar Jawa. Namun jika diterapkan di Pulau Jawa sulit karena geografisnya yang datar.
"Di sini bisa kalau sungainya asalnya dari bukit atau gunung, di Jawa agak datar sehingga harus pakai bendung," katanya.
Sudah Lama