Martabat NET | Joko Suranto Crazy rich Grobogan mendapatkan pengalaman mudik yang lebih baik setelah jalan di kampung halamannya dia perbaiki.
Pada Sabtu (30/4), Joko mengaku menghabiskan Rp 2,8 miliar untuk memperbaiki jalan di kampung halamannya.
Baca Juga:
Presiden Jokowi Serahkan 3.000 Sertifikat Tanah di Grobogan Jateng
Menurutnya, nominal tersebut setara dengan pendapatan perusahaan selama sebulan.
"Kalau ditanya Rp 2,8 miliar itu pendapatan berapa lama di perusahaan nggak ada tolak ukur pastinya. Sebab bisnis naik turun itu pergerakan pasti. Namun jika dilihat tahun ini uang itu setara dengan pendapatan sebulan perusahaan sebelum pandemi," jelas Joko pada Sabtu (30/4), seperti dikutip Detik.
Joko menyebut perusahaannya sering berdonasi secara rutin, mulai dari membangun tempat ibadah, hingga memberikan peralatan salat dan Al-Qur'an.
Baca Juga:
Pria Ludahi dan Pukul Wajah Nenek-nenek di Grobogan Gegara Persoalan Parkir
Selain itu, perusahaan yang diberi nama sama dengan nama istri dan almarhum ayah Joko ini juga membina percetakan khusus Al-Qur'an.
"Kalau donasi amal tahunan sudah ada rincian sendiri dan donasi amal jalan ini merupakan rezeki kejutan Allah. Sehingga kami atas nama keluarga besar almarhum orangtua bisa bersama meringankan beban," tuturnya.
Lebaran Idulfitri kali ini, Joko bersama keluarganya mudik ke kampung halaman dengan membawa tiga mobil mewahnya, yakni Lexus Seri 570, Alphard Tipe G, dan Hyundai Palisade Signature.