Akan tetapi, AS dilaporkan enggan memberikan informasi kepada Ukraina tentang target potensial di dalam Rusia. AS belum memberi Ukraina intelijen tentang keberadaan para pemimpin militer Rusia tertentu.
"Kami tidak memberikan informasi intelijen tentang lokasi pemimpin militer senior di medan perang atau berpartisipasi dalam keputusan penargetan militer Ukraina," kata sekretaris pers Pentagon John Kirby kepada wartawan, dikutip Jumat (6/5/2022).
Baca Juga:
Perwakilan Pati Mabes TNI Silaturahmi Ke Jenderal TNI (Purn) A.M. Hendropriyono Dalam Rangka HUT Ke-79 TNI
"Ukraina menggabungkan informasi yang kami dan mitra lain berikan dengan intelijen yang mereka kumpulkan di medan perang, dan kemudian mereka membuat keputusan sendiri, dan mereka mengambil tindakan mereka sendiri," tambahnya. [jat]