Fisuelri.id | Acara tahlilan umum digelar oleh masyarakat Indonesia. Tahlilan diadakan biasanya untuk mengirimkan doa pada orang yang telah meninggal.
Acara ini biasanya digelar pada malam hari usai salat magrib atau isya. Biasanya akan dihadiri oleh kaum lelaki utamanya bapak-bapak.
Baca Juga:
Aksi Arogansi di SCBD: Polda Metro Jaya Minta Maaf ke Lachlan Gibson, Siap Evaluasi Total
Tapi tak jarang juga ada anak kecil yang ikut serta. Seperti yang terlihat dalam video yang diunggah oleh akun TikTok @mahasiswa25.
Dalam video tersebut menunjukkan seorang anak laki-laki yang tertidur sambil terbuka mulutnya ketika tahlilan sedang berlangsung.
Dalam video tersebut tampak si bocah lelaki itu duduk menyandar di dinding. Kepalanya pun ia sandarkan ke sebuah lemari kaca hingga membuat ekspresi wajahnya semakin terlihat lucu dengan mulut yang menganga.
Baca Juga:
Lengkap Penderitaan ! Jalan Rusak Sampah Menumpuk Tepat dibelakang Telkom Kota Perdagangan
Saat bocah lelaki tersebut tertidur lelap, tampak seorang pria dewasa menghampirinya. Pria bersarung itu lantas menyentuh wajah si bocah yang masih tertidur.
Di video selanjutnya, tampak bocah tersebut sudah terbangun dari tidurnya. Ia lantas ikut makan bersama dengan sangat lahap.
"Diam tertidur, bergerak ngabisin sayur," bunyi keterangan dalam video itu.