Berbeda dengan I.O.I, di girlband DIA Chae Yeon tidak begitu populer di industri K-Pop. Nama Chae-yeon kemudian lebih dikenal sebagai aktris setelah debut aktingnya dalam drama ‘Drinking Solo’ mencuri perhatian.
Pada tahun 2017, perempuan dua puluh empat tahun ini tampil dalam drama fantasi romantis SBS Reunited Worlds. Dia kemudian membintangi drama web fiksi ilmiah lainnya, I Am. Setelah itu dia kembali terlibat dalam proyek-proyek drama yang membuat namanya semakin diakui.
Baca Juga:
Lee Jun Young Bintangi Drama Fantasi “The New Employee Chairman Kang”, Perankan Dua Karakter Sekaligus
3. Kwon Nara, Idol Korea lebih terkenal sebagai Artis Peran
Kwon Nara, Member Hello Venus.
Baca Juga:
Polisi Benarkan Penangkapan Aktor Fachri Albar Terkait Narkoba
Perannya sebagai Cha Yoo-jung dalam drama ‘Suspicious Partner’ membuat karier Nara sebagai aktris di dunia peran semakin melonjak. Sejak tampil dalam drama yang bercerita mengenai jaksa dan pengacara tersebut, popularitasnya semakin meningkat.
Nara sendiri awalnya dipersiapkan debut sebagai seorang aktris dan menjalani trainee di bidang seni peran di bawah agensi Fantagio Entertainment.
Namun, pada tahun 2012 dia justru debut sebagai idola K-Pop terlebih dahulu bersama Hello Venus. Walaupun kini masih berkarir bersama Hello Venus, namanya Nara lebih dikenal luas sebagai seorang aktris.