Sempat menjajal World Endurance Championship, De Vries akhirnya banting stir ke Formula E bersama Mercedes-Benz EQ pada musim 2019/2020.
Ia kembali mengaspal untuk Formula E 2021/2022 bersama Mercedes. Hasilnya, ia keluar sebagai juara dengan catatan dua kemenangan termasuk empat kali podium yang menghasilkan 99 poin di akhir klasemen.
Baca Juga:
Pembalap dan Kru F1 Powerboat Mulai Berdatangan di Danau Toba 2024, AP II Siapkan Penerbangan Tambahan
Juara bertahan Formula E musim 2020/2021 itu mengungkapkan antusiasmenya saat mendengar Indonesia akan menjadi salah satu tuan rumah E-Prix.
"Saya pikir (Asia) adalah benua yang indah dan [Indonesia] adalah negeri yang bagus. Meski saya belum memiliki keterikatan yang kuat (dengan Indonesia), tapi rasanya balapan (di Indonesia) akan terasa seperti di rumah sendiri," ucapnya.[as/gab]