WahanaNews.co | Kamis (20/1/2022), terdeteksi seorang warga Kota Cimahi terpapar virus Corona varian Omicron. Hal itu dibenarkan oleh Wali Kota Cimahi, Ngatiyana. Pemkot mengonfirmasi, bahwa penularan ini berasal dari transmisi lokal.
"Kita perlu sampaikan kepada masyarakat bahwa Cimahi mulai hari kemarin, sudah ada yang terpapar Covid-19 varian Omicron. Jumlahnya satu orang," tutur Ngatiyana saat ditemui di Pemkot Cimahi, Jumat (21/1/2022).
Baca Juga:
Reses Terakhir, Ahmad Ushtuchri Beri Pesan Ini untuk Pemilih Milenial
Ngatiyana mengatakan, warganya yang terkonfirmasi Covid-19 varian Omicron berjenis kelamin perempuan. Saat ini, ia tengah melakukan isolasi di Rumah Sakit Mitra Kasih, Kota Cimahi.
"Kondisinya pun sekarang mulai membaik. Karena Omicron ini gejalanya tidak begitu parah, hanya sekitar 5 harian saja," ucapnya.
Pihaknya memastikan bahwa temuan kasus di Kota Cimahi merupakan transmisi lokal. Kemudian, pihaknya pun tengah melakukan tracking kepada mereka yang kontak erat dengan pasien tersebut.
Baca Juga:
Peduli Warga Penderita Tumor, Anggota DPRD Riau Fraksi PDI-Perjuangan Turun Gunung
"Kelihatannya tidak dari luar negeri, sedang dilaksanakan tracking. Tahu tahu tadi, batuk pilek, ketika dicek Omicron," ungkapnya.
Atas temuan penularan tersebut, pihaknya meminta agar setiap elemen terus waspada namun tidak panik. Penerapan protokol kesehatan yang ketat harus terus diterapkan.
"Perlu saya sampaikan, kita harus waspada bahwa Omicron sudah masuk ke Cimahi. Meskipun jumlahnya satu, tapi ini merupakan peringatan bagi kita agar terus waspada," pungkasnya.
[kaf]