Health.WahanaNews.co | Musim penghujan telah datang, banyak daerah yang sudah terdampak banjir hingga menimbulkan banyak penyakit.
Walaupun musim hujan, namun aktivitas harus tetap berjalan seperti biasanya. Di tengah aktivitas dan cuaca yang tidak menentu, fisik harus tetap terjaga dengan baik agar tidak mudah terserang penyakit.
Baca Juga:
Banjir Lumpuhkan KBN Jakarta Utara, Jalan Cakung Cilincing Macet Parah
Biasanya flu, demam, batuk adalah penyakit yang paling umum terjadi ketika sedang pergantian musim. Walau tidak selalu serius, tetap saja hal tersebut bisa mengganggu aktivitas jika terus berlangsung.
Lalu bagaimana supaya kesehatan tetap terjaga di tengah musim penghujan?
Tips Menjaga Kesehatan di Musim Penghujan
Baca Juga:
Libur Imlek Dihantam Hujan, Kunjungan ke Ragunan dan Ancol Merosot Tajam
Melansir dari situs dinkes.mojokerto, ada beberapa tips menjaga kesehatan di musim penghujan, di antaranya seperti yang ada di bawah ini.
1. Menjaga pola makan
Makan teratur dan jangan melewatkan sarapan adalah hal penting yang harus diingat. Selain itu konsumsi probiotik yang terkandung pada tahu, tempe, dan yogurt agar bisa terhindar dari flu dan diare. Lalu lengkapi dengan mengonsumsi vitamin C agar imun lebih terjaga.