Emiten energi TOBA yang dipimpin keponakan Luhut yakni Pandu Sjahrir itupun telah menggandeng Gojek mendirikan usaha patungan yang memproduksi sepeda motor listrik Electrum.
Di sisi lain, berdasarkan Inpres, terdapat tugas dari masing-masing kementerian teknis terkait. Salah satunya, Mendagri yang harus mendorong para kepala daerah mempercepat penggunaan kendaraan listrik sebagai kendaraan dinas operasional.
Baca Juga:
Bersama Timpora Kantor Imigrasi, Pemerintah Kota Bekasi Siap Awasi Pergerakan Warga Asing
Hal yang sama diminta kepada Menteri Pertahanan dan Panglima TNI. Kementerian Pertahanan dan TNI harus memprioritaskan secara bertahan kendaraan bermotor listrik sebagai kendaraan dinas operasional.
Sedangkan tugas krusial lainnya diemban Menteri Keuangan. Jajaran Sri Mulyani harus segera menyusun regulasi terkait standar biaya untuk penggunaan BEV di daerah maupun pusat.
TIdak hanya itu, Menteri Keuangan diminta mengeluarkan kebijakan moratorium pengadaan kendaraan konvesional.
Baca Juga:
Menko Marves Sebut Prabowo Umumkan Susunan Kabinet 21 Oktober
Menteri ESDM diminta mempercepat dan memperbanyak pendirian SPKLU dan SPBKLU. Menteri ESDM harus mempercepat dan mempermudah pendirian pengisian baterai.
Adapun tugas lainnya diemban Menteri BUMN. Kementerian yang dipimpin Erick Thohir itu harus mendorong perusahaan pelat merah mengalokasikan anggaran mendukung percepatan pelaksanaan program BEV. [jat]