Martabat.WahanaNews.co | Untuk periode kedua Megawati menjabat sebagai Ketua Dewan Pengarah BPIP. Sebelumnya, ia dilantik untuk menjabat posisi tersebut pada medio 2018.
Megawati Seokarnoputri kembali menjabat Ketua Dewan Pengarah Badan Pembinaan Ideologi Pancasila (BPIP) usai dilantik Presiden Joko Widodo, Senin (7/6) ini.
Baca Juga:
Megawati Soekarnoputri Ziarah Ke Makam Korban Pengepungan Leningrad di Rusia
Dengan jabatan ini, Megawati otomatis menjabat di tiga lembaga sekaligus. Selain di BPIP, ia juga mendapatkan jabatan di Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN) dan Duta Pancasila Paskibraka.
Megawati menduduki kursi Ketua Dewan Pengarah BRIN. Pasal 7 ayat (2) Perpres Nomor 78 Tahun 2021 mengatur Ketua Dewan Pengarah BRIN dirangkap oleh Ketua Dewan Pengarah BPIP.
Selain itu, dia menjabat sebagai Ketua Dewan Pembina Duta Pancasila Paskibraka. Pasal 14 ayat (4) Peraturan Presiden Nomor 51 Tahun 2022 menjelaskan jabatan tersebut diduduki secara rangkap oleh Ketua Dewan Pengarah BPIP.
Baca Juga:
Rumor PKB Beralih Dukung Anies di Pilgub Jakarta, Ini Respons AHY
Lembaga tersebut didirikan Presiden Jokowi pada 2022. Duta Pancasila Paskibraka adalah lembaga yang mewadahi eks Paskibraka yang telah menjalani pelatihan khusus dari BPIP.
Adapun Megawati akan menjabat sebagai Ketua Dewan Pengarah BPIP hingga 2027. Dia akan dibantu sejumlah tokoh, seperti Wisnu Bawa Tenaya, Try Sutrisno, Said Aqil Siradj, Rikard Bangun, Sudhamek, Andreas Anangguru Yewangoe, dan Muhammad Amin Abdullah.
Sementara itu, jabatan Kepala BPIP diduduki Yudian Wahyudi. Posisi Wakil Kepala BPIP akan dipegang Karjono yang menjabat Sekretaris Umum BPIP pada periode sebelumnya. [tum]