Jurnalmaritim.id | Pangkalan TNI AL Tanjung Balai Asahan (Lanal TBA) gelar aksi bersih-bersih laut di kawasan maritim khususnya di areal Dermaga Pelabuhan Teluknibung Kota Tanjung Balai, Rabu (7/9).
Aksi tersebut dalam rangka Gerakan Nasional Laut Bersih Tahun 2022 dengan tema “Membangun Kejayaan Maritim untuk Pulih Lebih Cepat, Bangkit Lebih Kuat, Laut Bersih Rakyat Sejahtera”.
Baca Juga:
Peringati HPSN, Pemkab Karo Gelar Aksi Bersih-Bersih
Kegiatan ini pula sekaligus menyambut HUT ke-77 TNI AL, pada 10 September 2022 mendatang.
Hadir Ketua Tim Penggerak PKK Sumut, Nawal Edy Rahmayadi, Wali Kota Tanjung Balai, H Waris Tholib, Kajari TBA Rufina Br Ginting, Kapolres Tanjung BaIai AKBP Ahmad Yusuf Afandi, Kepala Bea Cukai, Tutut Basuki, Ketua Pengadilan Negeri Tanjung Balai Asahan, serta unsur Forkopimda Tanjung Balai lainnya.
Komandan Lanal Tanjung Balai Asahan Letkol Laut (P) Aan Prana Tuah Sebayang, S.E., D.W.C mengatakan, dengan kegiatan bersih-bersih laut ini, harapannya masyarakat peduli untuk menjaga lingkungan agar hidup sehat.
Baca Juga:
Gelar Olah Raga Bersama, Bupati Karo dan Forkopimda Lakukan Aksi Pungut Sampah
Hal itu pula bertujuan membantu pemerintah untuk memajukan pariwisata seperti pelabuhan Teluknibung, sehingga bisa mendatangkan keuntungan bagi masyarakat setempat dan pemerintah daerah.
Kegiatan ini selaras dengan perintah harian Kepala Staf Angkatan Laut Laksamana TNI Yudo Margono, bahwa laut adalah masa depan, sehingga kebersihan harus terjaga dengan baik.
Bersih-bersih laut melibatkan para prajurit Lanal TBA bersama instansi maritim, Pemko Tanjung Balai, siswa/siswi Sakabahari dan SMAN 4 Tanjungbalai turun ke kawasan pinggiran dermaga, membersihkan sampah yang terbawa arus maupun sampah dari pengunjung. [jat]