Jurnalmaritim.id | Kementerian Pertahanan Jepang mengungkapkan 8 kapal perang China termasuk satu kapal induk melintas di perairan Kepulauan Okinawa, Jepang.
Kemenhan Jepang menyebutkan, kapal-kapal China itu terdiri dari beberapa kapal perusak, berlayar antara pulau utama Okinawa dan Miyakojima, seperti dikutip dari Reuters, Selasa, 3 Mei 2022.
Baca Juga:
Mengenal USS Abraham Lincoln, Kapal Induk yang Berjasa dalam Tragedi Tsunami Aceh
Meki demikian, Jepang menambakan tidak ada serangan ke perairan teritorial Jepang. Helikopter di atas kapal induk Liaoning lepas landas dan mendarat, kata kementerian itu.
Kementerian Pertahanan China tidak menjawab panggilan yang dimintai komentar selama hari libur nasional.
Sementara itu, Armada ke-7 AS, bagian dari pasukan Pasifik Angkatan Laut tidak segera menanggapi permintaan komentar terkait Kapal Induk China tersebut.
Baca Juga:
Mengenal Kuznetsov-class, Kapal Induk Rusia yang Bernasib Kurang Beruntung
Adapun Kementerian Pertahanan Taiwan mengatakan pihaknya akan memantau pergerakan kelompok kapal induk , dan menggambarkan situasinya sebagai kagiatan "normal."
TV penyiar nasional Jepang NHK menyebutkan hal ini pertama kalinya kapal Induk China melewati perairan Okinawa sejak Desember 2021.
Pada April 2021 lalu, Kementerian Pertahanan China mendesak Jepang untuk berhenti melakukan tindakan provokatif dan menahan diri untuk tidak menyerang China atas pulau-pulau yang disengketakan. [jat]