WahanaSport.id | Pasangan ganda putra nomor satu dunia asal Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berhasil menyabet gelar juara Hylo Open 2021 usai memenangi derbi 'Merah Putih' melawan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin di partai final yang digelar di Saarlandhalle, Saarbrücken, Jerman, Minggu (7/11/2021) malam WIB.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo naik ke podium berkat kemenangan dua gim langsung alias straight game dengan skor 21-14, 21-19 dalam waktu 34 menit.
Baca Juga:
Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto Raih Gelar Juara All England 2024 Ganda Putra
Pada set pertama, Marcus/Kevin memimpin permainan dengan merebut tiga angka pertama beruntun. Keduanya pun gencar memberikan serangan pada juniornya.
Namun di satu momen tak terduga, Daniel/Marthin yang bertahan dari serangan bertubi-tubi melakukan placing bola cukup apik untuk menyamakan kedudukan menjadi 4-4.
Reli 26 pukulan tersaji dengan Kevin/Marcus terus menyerang dan Leo/Daniel bertahan. Satu poin didapat Kevin/Marcus setelah pukulan Leo/Daniel menyangkut di net menjadi 8-4.
Baca Juga:
Kevin Sanjaya Duet Dengan Rinov Rivaldy di Denmark Open 2023
Leo/Daniel mencoba bangkit dan meraup dua angka beruntun. Namun, service fault dari Daniel membuat Kevin/Marcus memastikan keunggulan sementara 11-7 di interval pertama.
Usai turun minum, Marcus/Kevin semakin meninggalkan Leo/Daniel yang tampak tak berkutik mengatasi serangan senior sekaligus pasangan No.1 dunia tersebut.
Kevin Sanjaya tampak melakukan cegatan-cegatan brilian yang sulit diantisipasi Leo/Daniel, sebelum back hand smash Marcus membentur net dan memberi keuntungan bagi Leo/Daniel.
Kedudukan Kevin/Marcus saat ini unggul lima angka dari Leo/Daniel, 16-9. Leo/Daniel yang mencoba bangkit masih kesulitan mengejar Kevin/Marcus.
Memasuki matchpoint 20-12, Kevin/Marcus membuang dua angka karena kehilangan fokus, namun akhirnya berkat serangan cepat mengakhiri set pertama dengan kemenangan 21-14.
Unggul satu gim tak lantas memudahkan perjuangan Marcus/Kevin saat memainkan gim kedua. Sebaliknya, Minions sempat tertinggal 0-3 lebih dulu sebelum akhirnya bisa menipiskan skor menjadi 2-3.
Pertarungan antara Marcus/Kevin dan Leo/Daniel kian berjalan sengit setelah kedua pasangan beda generasi itu terlibat aksi saling kejar poin.
Mereka pun imbang dalam kedudukan 4-4, 5-5, 8-8, 9-9, dan 10-10. Namun, seperti pada gim kesatu, Marcus/Kevin lebih dulu mencapai poin interval.
Usai menjalani jeda selama 20 detik, Leo/Daniel kembali tampil menggebrak. Kali ini, mereka mencetak dua poin beruntun untuk berbalik unggul 12-11 atas Marcus/Kevin.
Akan tetapi, Minions bukanlah lawan yang mudah ditaklukkan. Lagi-lagi, kedua pasangan Merah Putih ini terlibat duel ketat dan bergantian mencetak poin hingga kedudukan 14-14.
Marcus/Kevin lalu mencoba melepaskan diri lebih dulu dari tekanan dengan mencetak dua poin beruntun. Namun, Leo/Daniel mampu menjawab tantangan Marcus/Kevin dengan mencetak empat poin beruntun.
Skor pun kini berganti menjadi 18-16 untuk keunggulan Leo/Daniel. Pada perebutan poin-poin krusial inilah, Marcus/Kevin membuktikan kenapa mereka adalah pasangan nomor satu dunia.
Usai menyamakan skor menjadi 19-19, Marcus/Kevin berhasil mendapatkan match point karena pengembalian Leo hanya menyangkut di net.
Pada perebutan poin berikutnya, kesalahan kembali dilakukan Leo. Alhasil, Marcus/Kevin pun memenangi pertandingan dan keluar sebagai juara ganda putra Hylo Open 2021.
Hasil ini pun memastikan Marcus/Kevin melepas masa puasa gelar juara mereka yang telah berlangsung sejak Januari tahun lalu.
Kali terakhir Marcus/Kevin meraih titel kampiun ialah pada Indonesia Masters 2020 yang berlangsung di Istora Senayan, Jakarta. [gab]