KRT.WahanaNews.co, Jakarta - Karier Jung Joon Young terhenti setelah terseret dalam skandal Burning Sun. Penyanyi dan bintang variety show itu terbukti merekam dan menyebarkan video tak senonoh saat berhubungan intim dengan wanita. Dia menjalani hukuman penjara selama lima tahun dan baru-baru ini dinyatakan bebas.
Menurut laporan eksklusif News1, Jung Joon Young dibebaskan diam-diam dari penjara pada Selasa (19/3/2024) pagi. Dia tampak keluar dari Pusat Penjara Mokpo di Provinsi Jeolla Selatan pukul 05.05 KST.
Baca Juga:
Pjs. Gubernur Kaltara Togap Simangunsong Terima Kunjungan Investor Korea Selatan Oktober 2024
Seperti yang terlihat dalam foto yang dibagikan News1, Jung Joon Young tampak memakai outfit serba hitam saat keluar dari penjara. Dia berjalan sambil menunduk dan tidak menggubris pertanyaan wartawan.
Penampilan Jung Joon Young bebas dari penjara sontak menjadi perbincangan. Sejumlah netizen Korea mengecamnya untuk kembali ke industri hiburan dan tampil di TV.
"Hiduplah secara diam-diam," "Aku benar-benar membencinya," "Mari tak usah bertemu lagi," "Dia sudah keluar. Dia seharusnya dipenjara seumur hidup," "Wah, lima tahun? Apa ini benar-benar hukuman?" tulis sejumlah netizen Korea di forum Instiz.
Baca Juga:
Krisis Kelahiran di Korut: Pemerintah Penjarakan Dokter Aborsi dan Sita Alat Kontrasepsi
Namun, menurut laporan eksklusif Xports News hari ini, Rabu (22/5/2024), Jung Joon Young akan melanjutkan karier musiknya.
Hanya berselang dua bulan setelah bebas dari penjara, Jung Joon Young sudah bertemu dengan para profesional di industri musik dan mengungkapkan keinginannya untuk kembali sebagai seorang produser.
Menurut seorang insider, Jung Joon Young menyadari pandangan negatif publik setelah tersandung skandal Burning Sun. Jung Joon Young akhirnya mencoba untuk membuka lembaran baru sebagai produser alih-alih kembali jadi solois maupun vokalis band.
Mantan bintang variety show 2 Days & 1 Night itu dikatakan telah mengusulkan kolaborasi dengan sejumlah musisi. Selain itu, beredar rumor Jung Joon Young berencana pindah ke luar Korea Selatan.
Yang mengejutkan kabar comeback tersiar Jung Joon Young tersiar tak lama setelah penayangan film dokumenter Burning Sun, yang mengulik tindakan kejahatan Jung Joon Young hingga Seungri eks BIGBANG.
Reporter Kang Kyung Yoon, yang turut membagikan kesaksian dalam film dokumenter Burning Sun pun menanggapi rencana Jung Joon Young pindah negara.
[Redaktur: Sutrisno Simorangkir]