Pada Desa Liang Ndara dan Batu Cermin, Kementerian Kominfo memberikan pendampingan pembuatan konten wisata seperti desa wisata dan adopsi teknologi digital, penggunaan media sosial dan content creator, fotografi dan videografi, penggunaan drone, promosi desa wisata, analisis Instagram, storytelling dan copy writing, serta wisata virtual.
Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika Kabupaten Manggarai Barat Paulus Setahu mengatakan Pemerintah Kabupaten Manggarai Barat ingin mengoptimalkan pemanfaatan teknologi digital untuk membantu pelaku usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) di desa wisata dalam memasarkan produknya secara daring.
Baca Juga:
Judi Online dan Pinjol Ilegal ‘Adik Kakak’, Menkominfo: Harus Disikat
Menurut dia, ekonomi berbasis digital atau e-commerce pun memiliki potensi ekonomi yang tinggi dan bisa dimanfaatkan dengan baik oleh desa-desa wisata yang ada di Manggarai Barat.
"Semoga desa wisata memiliki kemampuan adopsi teknologi digital yang mumpuni untuk mengembangkan dan meningkatkan promosi pariwisata desa wisata di destinasi pariwisata super prioritas ini," harap Paulus.[zbr]