Berkatnews.id | Indeks Keyakinan Konsumen (IKK) pada bulan September 2022 tercatat sebesar 117,2, atau tetap berada pada level optimis, meski lebih rendah dibandingkan bulan sebelumnya sebesar 124,7. Adapun, IKK pada Agustus 2022 berada di level 124,7.
BI mengklaim level ini mengindikasikan optimisme konsumen terhadap kondisi ekonomi tetap terjaga.
Baca Juga:
BPKN-RI: Hasil Survey, Indeks Kualitas Layanan Penggunaan E-commerce Paling Rendah Di Antara Parameter Lainnya!
"Keyakinan konsumen pada September 2022 yang tetap terjaga ditopang oleh tetap kuatnya Indeks Ekspektasi Konsumen (IEK) terutama pada komponen indeks ekspektasi penghasilan dan ekspektasi ketersediaan lapangan kerja," kata Kepala Departemen Komunikasi BI Erwin Haryono, pada Senin (10/10/2022).
Sementara itu, optimisme konsumen atas kondisi ekonomi saat ini ditopang oleh optimisme akan penghasilan dan ketersediaan lapangan kerja saat ini, meskipun tidak sekuat pada bulan sebelumnya.
Adapun, secara rata-rata, IKK selama periode kuartal III-2022 tercatat sebesar 121,7, sedikit lebih rendah dibandingkan 123,4 triwulan II-2022, namun lebih tinggi dari 112,4 pada kuartal III-2021.
Baca Juga:
Indeks Keyakinan Konsumen Turun pada Bulan Juli 2022, BI: Masih di Zona Optimis
Sedikit melemahnya keyakinan konsumen pada kuartal III-2022 disebabkan oleh menurunnya sebagian besar komponen pembentuk IKE dan IEK pada kuartal III-2022, dengan penurunan terdalam pada IEK terutama komponen indeks ekspektasi kegiatan usaha.
Pada September 2022, keyakinan konsumen yang tidak setinggi bulan sebelumnya terpantau pada seluruh kategori pengeluaran, terutama pada responden dengan pengeluaran Rp4,1-5 juta.
Dari survei BI, IEK pada September 2022 tercatat sebesar 126,1, atau tetap berada pada level optimis, meski tidak setinggi bulan sebelumnya sebesar 137,7.
Sementara itu, konsumen masih memiliki optimisme atas kondisi ekonomi saat in, meskipun tidak sekuat pada bulan sebelumnya dimana Indeks Ekonomi Saat Ini (IKE) sebesar 108,3, sedikit lebih rendah dari 111,7 pada Agustus 2022. [jat]