Berkatnews.id | Kasus Covid-19 varian Omicron di Indonesia tampaknya semakin melonjak tinggi tiap harinya. Bahkan, disebut bisa melampaui 40 ribu kasus di Indonesia.
Hal ini diketahui dari pernyataan Menteri Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves RI), Luhut Binsar Pandjaitan, pada agenda Harlah ke-96 NU di NTT, yang disiarkan secara daring, Minggu (6/2/2022).
Baca Juga:
Korupsi APD Covid Negara Rugi Rp24 Miliar, Eks Kadinkes Sumut Divonis 10 Tahun Bui
Sejumlah pakar pun mengklaim bahwa varian Omicron ini memunculkan gejala yang lebih ringan dibandingkan varian Covid-19 lainnya, seperti Delta. Bahkan, disebut mirip dengan penyakit flu biasa.
"Gejalanya mirip memang (dengan flu biasa) batuk, pilek, hidung tersumbat kemudian cairan di hidung atau meler, dan juga rasa lesu, lemah, demikian kadang demam, ini mirip flu biasa," kata dr Erlina Burhan, Ketua Pokja Infeksi Pengurus Pusat Perhimpunan Dokter Paru Indonesia (PDPI), pada konferensi pers virtual bertajuk 'Perkembangan Terkini kasus Covid-19 varian Omicron', Senin (24/1/2022).
Meskipun mirip dengan flu, dr Erlina juga mengungkap bahwa Omicron memiliki gejala khas yang banyak dialami oleh pasien, seperti sakit tenggorokan.
Baca Juga:
Kasus Korupsi APD Covid-19: Mantan Kadinkes Sumut Dituntut 20 Tahun Penjara
"Sebagian pasien (varian Omicron) melaporkan atau mengeluh (tenggorokan) gatal-gatal. Banyak yang mengeluh tenggorokannya sakit dan biasanya diikuti dengan batuk-batuk kering dan mulai muncul sakit kepala, nyeri-nyeri badan, kemudian ada pilek atau hidung tersumbat, bahkan meler berair," terangnya dalam program e-Life, Jumat (4/2/2022).
Berbicara tentang sakit tenggorokan, ada sejumlah bahan alami untuk meredakan kondisi ini. Dan tentunya, berguna untuk meringankan gejala Covid-19 varian Omicron.
Dikutip dari laman resmi Penn Medicine, Selasa (8/2/2022) berikut informasinya: