WahanaNews-Sport | Ganda campuran bulutangkis Indonesia, Rinov Rivaldy/Phita Haningtyas Mentari, akan berjumpa wakil Prancis di babak 16 besar Hylo Open 2022.
Kendati di atas kertas unggul atas lawan, Rinov/Mentari ingin lebih baik di partai berikutnya.
Baca Juga:
Semifinal Yonex Taipei Open 2025: Kans All-Indonesian Final dari Sektor Ganda Campuran
Rinov/Mentari mengamankan tiket babak kedua setelah mengalahkan Ralfy Jansen/Linda Efler.
Pasangan nomor 1 di Pelatnas PBSI ini menang setelah berduel selama 58 menit dalam laga rubber game.
Setelah kehilangan poin kemenangan di gim pertama, Rinov/Mentari sukses mengamankan kemenangan pada dua gim berikutnya.
Baca Juga:
Langkah Terhenti, Dejan/Fadia Akui Fokus dan Strategi Perlu Ditingkatkan
Pertandingan berakhir 18-21, 21-13, 21-19 di Saarlandhalle Saarbrucken, Jerman, Selasa (1/11/2022) malam WIB.
Pasangan 16 dunia itu pun bersyukur meskipun tak sepenuhnya puas.
Menurut mereka masih banyak hal yang perlu diperbaiki.