KRT.WahanaNews.co, Jakarta - Bek sayap Spanyol Marc Cucurella menilai bahwa kapten timnas Perancis Kylian Mbappe adalah pemain yang dapat menentukan hasil pertandingan ketika Spanyol menghadapi Perancis pada semifinal Euro 2024 di Allianz Arena, Muenchen, Rabu dini hari besok pukul 02.00 WIB.
"Dia salah satu pemain yang mungkin tidak terlibat dalam gerakan transisi tim tetapi dialah yang membuat perbedaan. Ini merupakan pertandingan yang berat, tapi kami tim yang kuat dan solid. Jika kami bersatu, kami bisa mengalahkan Prancis," kata Cucurella dalam laman Euro 2024 pada Senin (8/7/2024).
Baca Juga:
Masa Depan 'Panas' Mbappe: Presiden PSG Klaim Kesepakatan dengan Bintang Muda
Spanyol dan Prancis sudah 36 kali bertemu dalam semua kompetisi. Spanyol mengemas 16 kali, sedangkan Prancis 13 kali menang.
La Roja juga jauh lebih produktif dibandingkan dengan Les Bleus. La Furia Roja total mencetak 64 gol berbanding 39 gol yang disarangkan Prancis sepanjang sejarah pertemuan kedua tim.
Cucurella menyebut La Furia Roja memang mengalami kelelahan karena harus bertanding sampai babak perpanjangan waktu saat bersua Jerman dalam perempat final.
Baca Juga:
PSG Siapkan Rp16 Triliun untuk Kontrak Baru Mbappe Selama 10 Tahun
"Tapi ada kegembiraan sejaati saat mencapai semifinal dan dua pertandingan lagi untuk memenangkan trofi," ujar Cucurella.
Cucurella mengemban tugas berat di sayap kiri pertahanan Spanyol untuk menghadang sayap serfangan Les Bleus yang mempunyai pemain-pemain dengan kecepatan di atas rata-rata seperti Kylian Mbappe, Ousmane Dembele, Kingsley Coman, dan Bradley Barcola.
Spanyol menjadi satu-satunya tim yang selalu menang dalam lima pertandingan yang sebelum laga semifinal.
[Redaktur: Sutrisno Simorangkir]