WahanaNews-Sport | Setelah kedapatan masuk ruang ganti lebih cepat sebelum pertandingan kontra Tottenham Hotspur selesai, Cristiano Ronaldo kembali terlibat masalah.
Kelakuannya itu memicu amarah dari sang manajer.
Baca Juga:
Manchester City vs Chelsea: Laga Besar Liga Inggris Pekan ke-25
Dengan dukungan dari manajemen, Ten Hag pun menjatuhkan hukuman cukup keras pada pemain asal Portugal itu.
Dia tak disertakan dalam pertandingan kontra Chelsea serta menjalani latihan terpisah untuk sementara.
Apa yang dilakukan Ten Hag, mendapat dukungan dari eks pilar MU, Gary Neville.
Baca Juga:
Kaoru Mitoma Diincar 2 Klub Besar Manchester
Ia yang sering mendukung mantan rekan setimnya itu, kali ini kesulitan untuk membela perilakunya dan setuju dengan cara Ten Hag menangani situasi yang ada.
“Bagi saya, Erik ten Hag tidak punya pilihan lain, tidak ada pilihan lagi. Cristiano meninggalkan lapangan dua kali, Anda tidak bisa melakukan itu," ujar Neville, Selasa 25 Oktober 2022.
"Unggahan Instagram-nya yang mengatakan 'saya menghormati rekan satu tim saya dan terkadang Anda melakukan sesuatu yang salah'. Pada malam pra-musim, dia meminta transfer, dia banyak berulah. Ini akan menjadi akhir yang berantakan dan Ten Hag sedang mencoba untuk menegaskan kendalinya," kata dia.